SURABAYA, mbkm.uim.ac.id – Sebanyak 35 mahasiswa Fakultas Teknik (FT) Universitas Islam Madura (UIM) resmi lolos dan diterima dalam program Kewirausahaan Merdeka yang digelar oleh Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbudristek RI) bertempat di Politeknik Perkapalan Negeri (PPN) Surabaya, Minggu (29/8/2022).
Diketahui mahasiswa yang lolos dalam program tersebut terdiri dari mahasiswa Program Studi Teknik Informatika (TI) dan Sistem Informasi (SI). Menurut Hozairi, MT, luaran dari program tersebut yakni mereka akan mendapatkan mentoring dari CEO Perusahaan.
“Nantinya mereka akan dicoaching oleh mentor-mentor entrepreneurship atau CEO yang sudah memiliki perusahaan serta didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan,” pungkasnya.
Hozairi juga mengatakan, hasil akhir dari program tersebut diharapkan mahasiswa mampu mendirikan sebuah perusahaan startup agar nantinya perusahaan tersebut bisa menjadi perusahaan yang bergerak di bidang IT.
“Selama tiga bulan nanti mereka dapat bimbingan mulai dari menyusun ide bisnis, membuat BMC, membuat perencanaan produk, serta cara meningkatkan omset perusahaan. Mahasiswa yang ide bisnisnya bagus maka akan dibeli oleh Kementrian dan akan menjadi wirausaha mandiri” sambung Hozairi.
Pihaknya berharap 35 mahasiswa Fakultas Teknik tersebut memiliki pengalaman dalam bidang entrepreneurship, sehingga nantinya setelah lulus dari perguruan tinggi mereka tidak memikirkan pekerjaan namun mereka dapat membuka lapangan usaha untuk mengurangi angka pengangguran. (Ila)